Cara Menghilangkan Recent Documents Pada MS Word 2007. Pada kesempatan kali ini, Tips dan Trik Komputer masih akan men-share yang masih ada hubungannya dengan MS Word 2007. Tak lain adalah bagaimana cara menghilangkan Recent Documents yang tersetting secara default pada MS Word 2007 ini.
Jika
kita telah membuat file dokumen word kemudian menyimpannya ataupun kita
telah membuka file dokumen word yang telah tersimpan di komputer maka
MS Word 2007 akan menampilkan file-file dokumen tersebut pada menu Recent Documents dengan
urutan dimana dokumen yang terakhir dibuka akan muncul di bagian paling
atas dan dokumen berada pada urutan paling bawah akan tergeser dengan
sendirinya dan hilang dari daftar Recent Documents dan begitu
seterusnya. Recent Documents tersebut dapat kita lihat dengan cara
mengklik logo office yang ada di bagian kiri atas.
Sebenarnya fitur Recent Documents
ini disediakan oleh MS Word dengan tujuan untuk mempercepat dan
mempermudah menemukan file-file dokumen yang terakhir digunakan atau pun
file-file yang sering kali dibuka. Namun di sisi lain dengan fitur ini,
semua dokumen tidak terkecuali yang mungkin bersifat rahasia pun ikut
muncul pada fitur ini. Hal ini pun tidak menjadi masalah apabila
komputer/laptop tersebut tidak digunakan oleh orang lain. Masalahnya
akan timbul jika komputer / laptop tersebut sering digunakan/dipinjam
oleh orang lain.
Untuk menghindari hal-hal demikian kemudian sebagian user berusaha untuk menghilangkan atau menghapus Recent Documents yang muncul.
Jika menginginkan demikian berikut langkah-langkah MENGHILANGKAN RECENT DOCUMENTS PADA MS WORD 2007.
Pertama, seperti biasanya, bukalah MS Word 2007.
Kedua, klik pada logo office yang di bagian kiri atas. Setelah terbuka jendela, cari dan klik “Word Options” yang ada di bagian bawah sehingga akan muncul jendela “Word Options”, seperti gambar di bawah ini.
Ketiga, pada menu di bagian kiri pilih “Advanced” kemudian pada panel sebelah kanan cari dan temukan menu “Display” dengan cara menggeser kursor ke arah bawah.
Keempat, setelah itu (masih pada di “Display”) pada “Show this number of Recent Documents” ubah menjadi angka nol, seperti gambar di bawah ini.
Kelima, jika sudah kemudian klik OK.
Keenam, kemudian pastikan Recent Documents-nya sudah hilang atau kosong.
0 komentar:
Post a Comment